Kudam I/BB Terima Tim Asistensi Teknis Keuangan (Asnisku) Ditkuad TW IV TA 2019

Patroli hukum.com, Medan– Kepala Keuangan Kodam I/BB Kolonel Cku Drs. Andin M Sugian Noor, M.M., terima tim Asistensi Teknis Keuangan (Anisku) Ditkuad TW IV TA 2019 bertempat di Ruang Bukit Barisan Makodam I/BB pada Rabu, 30/10/2019.

Pada kesempatan tersebut, dalam Amanatnya Kakudam I/BB Kolonel Cku Drs. Andin M Sugian Noor, M.M menyampaikan ucapan selamat datang kepada Ketua Tim Kolonel Cku Hery Haerudin Kasubdit Bincab Ditkuad beserta rombongan di Kudam I/BB

Perlu kita ketahui bersama bahwa sejak terjadinya Reformasi di bidang pengelolaan keuangan dan pertanggung jawaban keuangan negara dengan diberlakukannya Undang-Undang No. 17 Tahun 2003 tentang keuangan negara, maka telah terjadi perubahan Paradigmatik dibidang pengelolaan dan pertanggung jawaban keuangan negara, antara lain mencakup masalah penata usahaan keuangan negara yang harus dilaksanakan secara relevan, handal dan akuntabel “Ungkap Kakudam I/BB

Hal ini dimaksudkan agar keuangan negara yang dibebankan berdasarkan APBN merupakan salah satu unsur penting dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan bagi Prajurit dan PNS yang harus dikelola dengan baik dan benar.

Lebih lanjut Kakudam I/BB mengatakan perlu peningkatan Transparasi dan Akuntabilitas dibidang pengelolaan dan pertanggung jawabannya. Setiap Pejabat Pengelola Keungan Diharapkan Dapat Menciptakan Pengendalian Manajemen Keuangan Yang Semakin Efektif Dan Efisien. tegas Kakudam I/BB

Diakhir amanat, Kakudam I/BB berharap dengan adanya acara asnisku ini dengan harapan dalam pelaksanaan pengelolaan keuangan negara kedepan makin terwujudnya pemerintah yang bersih dan tata kelola yang baik. sehingga bisa mempertahankan WTP (Wajar Tanpa Pengecualian), dan saya berharap agar peserta rapat dapat mengikuti dengan baik dan sungguh-sungguh, tanyakan hal-hal yang belum dimengerti.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Kasubdit Bincab Ditkuad Kolonel Cku Hhery Haerudin, Para Perwira Keuangan, Bp, Dan Bpp Serta Anggota Kudam I/BB.(MBN70/ RED)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال