Bentuk Kepedulian, Koramil 05/Kebon Jeruk Kodim 0503/Jakarta Barat Gelar Baksos

PATROLI HUKUM.COM, Jakarta - Sebagai Bentuk Kepedulian TNI kepada warga masyarakat yang terkena dampak banjir berapa minggu lalu di wilayah binaan Koramil 05/Kebon Jeruk Kodim 0503/Jakarta Barat maka Komando Rayon Militer (Koramil) 05/Kebon Jeruk, Kodim 0503/Jakarta Barat gelar giat Bakti Sosial (Baksos) di Jln. Adikarya, Rt. 006/005 Kel. Kedoya Selatan, Kec. Kebon Jeruk Jakarta Barat, Jum'at (24/01/20)

Giat Baksos di pimpin langsung oleh Danramil 05/Kebon Jeruk, Kapten Cpl R Edy Moerdoko di dampingi Camat Kebon Jeruk Bpk Saumun S.,Sos serta Kapten Inf Antoni Boerges (Kaur Komsos Kodim 0503/JB).

Kapten Cpl R Edy Moerdoko dalam sambutannya menyampaikan, Kami Selaku Danramil yang baru di Koramil 05/Kebon Jeruk ini, Atas nama TNI AD khususnya Kodim 0503/Jakarta Barat serta atas nama Pribadi selaku Danramil dan seluruh jajaran turut  merasakan apa yang warga masyarakat rasakan di pasca banjir ini.

"Untuk itu, kami Koramil 05/Kebon Jeruk Kodim 0503/Jakarta Barat sedikit memberikan bantuan kepada warga binaan, semoga bantuan kami ini dapat meringankan sedikit beban warga di pasca banjir ini." Tutur Danramil Kapten R Edy.

Selain itu pula Danramil 05/Kebon Jeruk juga mengingatkan kepada warga untuk selalu berkoordinasi di posko banjir yang telah kami siapkan. Di posko tersebut lengkap tiga pilar, dari TNI, Polri dan pemerintah.

"Silahkan warga yang ada membutuhkan sesuatu atau ingin memberikan informasi, silahkan ke posko banjir tersebut. Posko banjir disiapkan di Kantor Kecamatan dan 7 Kelurahan."ungkap Kapten R. Edy.

Dalam giat baksos tersebut, Camat Kebon Jeruk, Saumun, S.,Sos dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur dan  terima kasihnya kepada TNI khususnya Kodim 0503/Jakarta Barat dan Koramil 05/Kebon Jeruk yang peduli dan membantu warganya.

"Saya selaku Camat Kebon Jeruk mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian dan bantuan TNI-AD terutama kepada Komandan Kodim 0503/Jakarta Barat dan Danramil 05/Kebon Jeruk beserta seluruh jajarannya yang peduli pada warga kami."Ucap Camat Saumun.

Camat menambahkan, Kami beserta Warga Masyarakat Kec. Kebon Jeruk mengucapkan banyak terimakasih atas Sinegritas TNI bersama Rakyat didalam membantu penanganan Bencana Banjir dan Pasca Banjir dengan tanpa pamrih dan situasi yang tidak memungkinkan selalu ada membantu masyarakat.lanjutnya.

"Semoga Kegiatan Bakti Sosial ini dapat membantu kepada Masyarakat yang terdampak Banjir, Khususnya di Wilayah RW 05 Kel. Kedoya Selatan." Tutur Camat Kebon Jeruk.

Adapun Sambutan Kapolsek Kebon Jeruk yang diwakili Iptu Budi Subekti mengatakan,
Terimakasih kepada Jajaran TNI Khususnya Koramil 05/KJ yang selalu membantu masyarakat didalam penanganan Pasca banjir semoga dengan diadakan kegiatan Bakti Sosial ini dapat meringankan masyarakat yang terdampak banjir. Ujarnya.

Hadir dalam giat Baksos  Koramil 05/Kebon Jeruk : Bapak Saumun S.,Sos (Camat Kebon Jeruk), Kapten Cpl R Edy Moerdoko (Danramil 05/KJ), Kapten Inf Antoni Boerges (Kaur Komsos Kodim 0503/JB), Iptu Budi Subekti (mewakili Kapolsek Kebon Jeruk),
Bapak Marwan Saari SH (Lurah Kedoya Selatan),
Ibu Lia (Satpol PP Kel. Kedoya Selatan).

Turut hadir, Bapak Sumardi Ramlan (Ketua RW. 05), LMK 5 Kel. Kedoya Selatan, FKDM Kel. Kedoya Selatan, Batuud serta para Babinsa Koramil 05/Kebon Jeruk, dan para warga penerima sembako RW 5 Kel. Kedoya Selatan.

Bantuan sembako dan perlengkapan  yang di serahkan secara simbolis oleh Danramil 05/Kebon Jeruk, Kapten Cpl R Edy Moerdoko sebanyak 100 paket sembako yang terdiri dari : Beras, Indomie, gula, teh, Kornet Daging kaleng, Kopi, Susu, Kue Kering serta air mineral dan ditambah dengan bantuan lainnya seperti, Pampers, Bubur Bayi promina kotak, Pasta Gigi, dan Air Mineral,(Marlin).

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال