Kasdim 0502/JU Hadiri Pemasangan Simbol Peringatan Covid-19 Tingkat DKI Jakarta

     
PATROLI HUKUM.COM,
Kasdim 0502/JU Letkol Inf Ketut Budiono S.Ag menghadiri Peresmian Pemasangan Simbol Peringatan COVID-19 Tingkat Provinsi DKI Jakarta ( Berupa Peti Mati ) di Pelataran Danau Sunter Selatan  Jl. Danau Sunter Selatan RT 004/RW 014, Kel.Sunter Jaya, Kec.Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa sore (1/9/2020).

Acara Peresmian Pemasangan Simbol Peringatan COVID-19 Tingkat Provinsi DKI Jakarta diresmikan lansung Oleh Gubenur DKI Jakarta Bapak Anies Baswedan.

Menurut Kasdim, meski terkesan ekstrem cara itu diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan dengan metode 3M yaitu rajin mencuci tangan, menggunakan masker dan menjaga jarak aman.

Pemasangan simbol tersebut juga akan dilakukan di setiap Kecamatan diwilayah Jakarta Utara, dimana lokasinya dapat dilihat oleh warga dan strategis, imbuhnya.

"Diharapkan dengan adanya pemasangan simbol berupa peti mati,  disiplin dan kesadaran warga terhadap protokol kesehatan semakin tinggi sehingga meningkatnya angka terkonfirmasi Covid-19 di Jakarta dapat segera teratasi dan pandemi segera berakhir," pungkas Ketut. (Marlin)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال