Ketua DPRD Toba: GAMKI Sebagai Organisasi Kader Yang Solid


Patrolihukum.com,

Gerakan Angkatan Muda Kristen (GMKI) Cabang Toba melaksanakan kegiatan Pelantikan Pengurus Masa Bakti 2022-2025 bertempat di Convention Hall Sinar Minang, Sabtu 13 Agustus 2022.


Kegiatan ini diawali dengan ibadah yang dipimpin Pdt. Daniel Simamora dengan mengambil Thema ” Usahakanlah Kesejahteraan Kota kemana kamu tinggal dan berdoalah untuk kota itu kepada Tuhan”


Dalam Sambutanya Ketua DPRD Kab Toba Effendy Napitupulu, SE menyampaikan Selamat kepada Pengurus DPC GAMKI Kab Toba Masa  Bakti 2022-2025 yang dinahkodai Boi Antony Simangunsong, SE.


Semoga kedepan lanjut Politisi Partai Golkar itu, GAMKI Toba bergerak aktif sesuai dengan arah dan tujuannya untuk mempersiapkan angkatan Muda Kristen yang bergerak dan para kadernya solid bekerja diberbagai bidang seperti pendidikan, sosial, budaya, politik dan bidang lainya sebagai organisasi kepemudaan yang sifatnya pelayanan rohani. 


"Marilah kita bersama-sama mendukung segala kegiatan tugas dan pelayanan yang akan dilaksanakan oleh GAMKI, dan tetap mengedepankan rasa saling menghargai dan menghormati  sehingga keberagaman suku, agama dan adat di daerah ini tetap berlangsung dengan harmonis", harap Ketua Effendy.

 

"Kami anggota DPRD Kabupaten Toba bersedia bekerjasama dengan GAMKI untuk membawa Kabupaten Toba ini ke arah yang lebih baik", sambungnya.


Mengakhiri sambutannya Ketua DPRD Effendy menyampaikan lirik pantun yang sengaja dipesannya dari seberang "Batu asah di lempar jangan; nanti patah jangan dicoba; bila SK pengurus GAMKI sudah ditangan; tunjukkan karya 'ntuk membangun Kabupaten Toba."


Turut hadir pada acara tersebut mewakili Bupati Toba Pj. Sekdakab Drs. Augus Sitorus, Plt. Kadis Pariwisata Rusti Hutapea, Plt. Kadis Kominfo Sesmon TB. Butarbutar, beberapa pimpinan OKP diantaranya GP Ansor Moel Nainggolan, PP Bahara Sibuae, IPK, Botoma dan para tamu undangan lainnya.(Rahmad S/Red)


Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال