Pangdivif 3 Kostrad Tinjau Latihan Pratugas Satgas Yonif PR 433 Divif 3 Kostrad

Patrolihukum.com,

Jakarta.  Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 3 Kostrad, Mayjen TNI Choirul Anam, S.E., M.M. didampingi para Pejabat Utama (PJU) Divif 3 Kostrad, meninjau pelaksanaan Latihan Pratugas Satgas Pamtas Mobile TNI Yonif Para Raider 433/Julu Siri TA 2023, bertempat di Laiyya, Maros, Sul-Sel. Selasa (23/05/2023).


Panglima Divisi Infanteri 3 Kostrad yang juga selaku Komandan Latihan (Danlat) Pratugas Satgas Pamtas Mobile TNI Yonif Para Raider 433/Julu Siri TA 2023 bertanggungjawab untuk menyiapkan Satgas Yonif PR 433/JS dalam kesiapan melaksanakan Tugas Operasi di Papua baik kesiapan personel, materiil dan kemampuan tempurnya.


“Siapkan mental dan fisik kalian untuk menghadapi situasi apa pun di medan operasi,” tegas Mayjen TNI Choirul Anam kepada seluruh Prajurit.


Selain itu, Pangdivif 3 Kostrad juga mengingatkan kepada seluruh Prajurit agar selalu meniatkan tulus dalam hati bahwa tugas operasi yang akan diemban, merupakan suatu kehormatan bagi prajurit prajurit yang diemban untuk negara dalam rangka menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia.


“Salah satu kunci utama keberhasilan di daerah operasi yakni disiplin tempur harus tinggi dan memberikan keyakinan kepada prajurit. Agar jangan pernah ragu-ragu dalam mengambil suatu tindakan,” jelas Mayjen TNI Choirul Anam.


“Melalui kerja sama ini, Kostrad diharapkan dapat merealisasikan tugas pokok TNI untuk Operasi Militer Selain Perang (OMSP), yaitu membantu tugas Pemerintah di daerah guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Pemerintah,” pungkas Pangkostrad.  (Penkostrad).


Autentikasi

Kapen Kostrad, Kolonel Inf Agus Soeprianto, S.I.P.

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال