Magspot Blogger Template

Polres Toba Dan Jajaran Polsek Gelar Patroli Skala Besar Di Malam Minggu

Patrolihukum.com,

TOBA - Polres Toba beserta jajarannya menggelar patroli cipta kondisi dengan melibatkan personel gabungan dari berbagai fungsi sebagai upaya antisipasi gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat di Kabupaten Toba 


Kegiatan dilaksanakan hari Sabtu malam (01/6/2024) sekira pukul 21.00 Wib


Iptu Tarzan Simangunsong selaku Padal langsung Pimpin Apel malam dalam Rangka Patroli Skala Besar yang di gelar oleh Personil Polres Toba dan jajaran Polsek kegiatan ini sebagai langkah nyata Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Wilayah Hukum Polres Toba 


Kepolisian Resor Toba melaksanakan kegiatan patroli rutin malam minggu ini bertujuan untuk menciptakan kondisi Kamtibmas yang aman dan kondusif, Patroli Gabungan ini juga di gelar sebagai upaya Jajaran Polres Toba dalam mencegah aksi Antisipasi Kejahatan C3 (Curat, Curas dan Curanmor).


Selain itu petugas pun yang melaksanakan patroli menyambangi tempat-tempat Cafe yang ada di wilayah Kecamatan Balige. Hal itu dilakukan guna mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas yang terjadi


Disampaikan Iptu Tarzan Simangunsong, untuk kegiatan patroli dilaksanakan oleh personel gabungan fungsi. Terdiri dari Sat Lantas, Sat Samapta, Sat Reskrim, Sat Intelkam serta Sat Narkoba.


Patroli skala besar ini dilaksanakan untuk menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif, sekaligus untuk mengantisipasi aksi kejahatan seperti premanisme, geng motor serta balap liar serta penyakit masyarakat lainnya yang dapat mengganggu ketertiban umum,” ungkapnya.


“Selama pelaksanaan kegiatan patroli yang berlangsung, tidak ditemukan adanya kejahatan ataupun kegiatan masyarakat yang mengarah pada tindakan-tindakan yang mengganggu ketertiban umum. Situasi secara umum aman dan kondusif,” pungkasnya. ( Humas Polres Toba )

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال