Patrolihukum.com,
Landak - Ratusan Pelajar dari SMA,Sederajat,SMP,MAN, SLB mengikuti lomba peraturan baris berbaris yang di gelar Kodim 1210/Landak berlangsung dihalaman Makoramil 1210-06/Ngabang Jln Pemuda Desa Hilir Kantor.Kecamatan Ngabang.Kabupaten Landak Jumat (16/8/2024)
Mereka dinilai para juri dari anggota Kodim 1210/Landak Peltu Erwin, Serma Ardiansyah, Sertu Oton dipercaya menjadi juri/penilai dalam rangka lomba PBB Baris berbaris.
Dalam pembukaan acara, Dandim Letkol Inf Hudallah SH yang diwakili Kasdim 1210/Landak Mayor Inf Mino. menekankan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk melatih keterampilan berkelompok dan kepemimpinan.bekerjasama dalam kelompok.serta kekompakan dalam organisasi, " ujarnya
Lebih lanjut, Kasdim Mayor Inf Mino mengingatkan bahwa lomba ini merupakan bagian dari perayaan kemerdekaan “Kami mengundang semua pihak untuk menyaksikan dan merayakan HUT RI ke-79 ini dengan penuh semangat Perlombaan ini adalah bagian dari upaya kita untuk memeriahkan kemerdekaan negara kita,” kata Kasdim
Peltu Erwin Anggota Kodim 1210/Landak saat menjadi juri menyampaikan kualitas peserta lomba saat ini hampir merata.ini membuat juri harus cermat saat menilai sehingga nilai yang diberikan kepada peserta bisa obyektif.
Lanjut Peltu Erwin menambahkan lomba PBB diikuti 14 peserta, adapun materi yang di lombakan unsur gerakan dasar ditempat, unsur gerakan perubahan, gerakan berjalan, dan kerapihan.
Penilaian didasari oleh aturan yang telah ditentukan panitia dari Kodim 1210/Landak.tidak boleh terlewatkan.jika terjadi maka akan mengurangi nilai, Penilaian berikutnya adalah gerakan harus dilaksanakan secara serentak dan kompak tidak ada yang tertinggal atau tidak bersama-sama.yang tertinggal atau salah, " kata Peltu Erwin
Hasil dari perlombaan yang di gelar Kodim 1210/Landak dalam rangka HUT RI Ke 79.
Juara 1 diraih SMPN 1 Ngabang
Juara 2 diraih SMPN 2 Ngabang
Juara 3 diraih SMP Alfa Omega Ngabang. (1210/Ldk)