Patrolihukum.com// DAIRI - Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional yang merupakan salah satu program kerja Presiden RI, Bhabinkamtibmas Polsek Sumbul melalui Pos Pol Tigabaru melaksanakan kegiatan pengecekan langsung ke lahan jagung milik masyarakat di Desa Bandar Huta Usang, Kecamatan Pegagan Hilir, Kabupaten Dairi. Selasa (27/5/2025)
Kegiatan ini dilaksanakan oleh AIPTU Boy S. Manik, Bhabinkamtibmas yang membina wilayah tersebut.
Adapun lahan yang ditinjau seluas 8 rante, dan dikelola melalui kerja sama antara Polri dan masyarakat setempat. Tanaman jagung menjadi komoditas utama yang diharapkan mampu mendukung ketahanan pangan di tingkat desa, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kapolsek Sumbul, AKP Rapolo Tambunan, S.H., menyampaikan apresiasinya terhadap partisipasi masyarakat Desa Bandar Huta Usang dan komitmen personel Bhabinkamtibmas dalam mendampingi kegiatan produktif warga.
"Polri akan terus mendampingi dan mendukung setiap langkah masyarakat dalam mewujudkan ketahanan pangan. Ini adalah bagian dari tugas kami sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat,” ujar Kapolsek.
Kegiatan ini merupakan bentuk konkret dari implementasi tugas Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak Polri di tengah masyarakat, tidak hanya dalam hal keamanan, tetapi juga dalam mendukung kemajuan desa dan ketahanan nasional.