Menteri PMK menjadi Khatib dan Imam Sholat Jumat di Masjid Al Jihad Makodam Jaya

PATROLI HUKUM.COM,
Kodam Jaya – Cililitan Jakarta Timur. Pangdam Mayjen TNI Eko Margiyono, menerima kunjungan Menteri PMK (Pembangunan Manusia dan Kebudayaan) Bpk Prof DR Muhajir Effendi, pada hari Jumat 19 Juni 2020  di Makodam Jaya dalam rangka bersilaturahmi. Karena bertepatan menjelang ibadah sholat Jumat, di sela kunjungannya, Menteri PMK sekaligus bertindak sebagai Khatib dan Imam dalam pelaksanaan ibadah Sholat Jumat di Mesjid Al Jihad Makodam Jaya, Jumat (19/06/2020).

Menteri PMK berkunjung ke Makodam Jaya didampingi oleh Deputi I Bidang Koordinasi Kerawanan Sosial dan Dampak Bencana Mayjen TNI (Purn) Dodi Usodo Hargo S yang disambut langsung oleh Pangdam dan Kasdam Jaya dan langsung berlanjut melaksanakan kegiatan ibadah sholat Jumat.

Dalam khutbahnya Menteri PMK menyampaikan beberapa pesan untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt diantaranya “Orang yang mati syahid adalah orang yang benar-benar berjuang di jalan Allah, tidak perlu dimandikan tidak perlu dikafani, cukup dikubur dengan pakaian yang dikenakannya”, pesannya. Lebih lanjut beliau menyampaikan : “Orang yang berusaha menegakan hukum dan aturan Allah Swt termasuk orang-orang yang bertansaksi dengan Allah Swt”.

Pelaksanaan Ibadah sholat Jumat berjamaah di Mesjid Al Jihad ini termasuk pertama kali dilaksanakan selama masa pandemi Covid-19. Sebelumnya selama kurang lebih 3 bulan tidak dilaksanakan sholat secara berjamaah di Mesjid, sesuai anjuran dan ketentuan dari pemerintah demi memutus rantai penyebaran Covid-19.

Dalam pelaksanaan ibadah sholat jumat ini protokol kesehatan Covid-19 tetap diberlakukan terhadap jemaah. Diawali dengan pemeriksaan suhu badan, mencuci tangan dengan sabun yang telah disediakan oleh Ta’mir Masjid. Di dalam Masjid para jamaah menempatkan diri sesuai pembatas untuk menjaga jarak.(Marlin)

Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال